dalam islam yang bener hari ahad atau minggu?

Jika kita mencermati nama-nama hari dalam bahasa Indonesia, kita akan mendapatkan bahwa nama hari Senin-Sabtu, merupakan kata serapan dari bahasa Arab. Akan tetapi, kok untuk hari Ahad, kenapa jadi Minggu ya? Itu pertanyaan yang pernah terlintas di benak kita. Lalu, suatu hari saya temukan artikel tentang asal-usul nama hari.

dalam islam yang bener hari ahad atau minggu?
Penamaan Minggu berasal dari bahasa Portugis, "Domingo" (dan kata ini diserap pula dari bahasa latin "dominus"), yang berarti Tuhan.

ini berdasar-kan kepercayaan orang Nashara bahwa pada hari itu Yesus (Tuhan ala mereka, yang kita kenal sebagai Nabi 'Isa 'alaihissalaam) bangkit.

Ada pula yang berkata bahwa kata Minggu berasal dari Domingo yang merupakan nama pastur yang dahulu pernah menyebarkan ajaran Nashara di Indonesia.

Domingo berarti pula hari setelah Sabtu dalam bahasa Portugis dan Spanyol

Asal-usul kata Minggu dalam bahasa Indonesia itu bisa jadi benar, bisa jadi salah. Terlepas dari benar/tidaknya, kenapa kita tidak memulai saja menyebut nama hari Minggu menjadi Ahad?

Ahad merupakan nama hari setelah Sabtu yang termaktub dalam Al-Hadits,

ﻋَﻦْ ﺃَﺑِﻰ ﻫُﺮَﻳْﺮَﺓَ ﻗَﺎﻝَ ﺃَﺧَﺬَ ﺭَﺳُﻮﻝُ ﺍﻟﻠَّﻪِ - ﺻﻠﻰ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ - ﺑِﻴَﺪِﻯ ﻓَﻘَﺎﻝَ ‏« ﺧَﻠَﻖَ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﻋَﺰَّ ﻭَﺟَﻞَّ ﺍﻟﺘُّﺮْﺑَﺔَ ﻳَﻮْﻡَ ﺍﻟﺴَّﺒْﺖِ ﻭَﺧَﻠَﻖَ ﻓِﻴﻬَﺎ ﺍﻟْﺠِﺒَﺎﻝَ ﻳَﻮْﻡَ ﺍﻷَﺣَﺪِ »
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, dia berkata,"Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam menggenggam tanganku lalu bersabda,

"Allah 'Azza Wa Jalla menciptakan tanah (bumi) pada hari Sabtu, dan menciptakan gunung-gunung di dalam bumi tersebut pada hari Ahad''" (HR.Muslim no. 7231)

Usul tambahan: Bagaimana jika kita membiasakan menyebut "sepekan" sebagai ganti "seminggu"?

Contoh: Pekan depan, dua pekan, akhir pekan, dst..

~Wallaahu a'lam..~

Sumber:
1. http://forum.wordreferenced.com/showthread.php?t=333884
2. http://etimologias[dot]dechile.net/?di.as-de-la-semana

reshare from abu afifah via whatsapp

Tidak ada komentar: