umat ini terpuruk, beginilah cara MENGEMBALIKAN KEJAYAAN UMMAT islam

Syaikh Al-Albani -rahimahullah- berkata:

Sesungguhnya perbaikan ummat pada saat ini ... TIDAK dimulai dengan Revolusi ... Dan TIDAK pula dengan pemberontakan kepada pemimpin kafir ... Apalagi pemberontakan kepada pemimpin muslim yang durhaka ...
konstantinopel tempo dulu

Akan Tetapi perbaikan itu dimulai sebagaimana yang selalu kami katakan semenjak puluhan tahun:

1. Dengan Tashfiyah (pemurnian ummat dari ajaran islam yang terkontaminasi).
2. Dan Tarbiyah (pendidikan ummat kepada ajaran Islam yang murni).

Jika ada orang yang manhajnya (metode beragamanya) sama dengan kita, maka cukup dengan diingatkan (dari kesalahannya ) ...

Jika dia manhajnya tidak sama dengan kita, maka selayaknya diajarkan ilmunya ...Dan kita memberi pemahaman kepadanya: Apa yang ia inginkan dari pemberontakan dan kepada siapa dia memberontak?

Kebanyakan kaum muslimin tidak faham kebenaran ...Kebanyakan kaum muslimin yang mengetahui sebagian syari'tapun, mereka malah menyalahinya ...

Kenyataannya ... wanita-wanita mereka "berpakaian tapi telanjang"! Mu'amalah mereka menyelisihi hukum syar'i dalam berbagai sisi ...Dan banyak lagi penyimpangan penyimpangan yang lain ...

Kami semua yakin bahwa pertolongan Allah kepada hamba-hamba yang beriman, disyaratkan dengan satu kalimat:

(ﺇﻥ ﺗﻨﺼﺮﻭﺍ ﺍﻟﻠﻪ ينصركم)
"Jika kalian menolong Allah pasti Allah akan menolong kalian"

Dan pertolongan Allah hanya dapat diraih :

Pertama: dengan Ilmu.
Kedua: dengan Amal.
Ilmu pada saat ini -sebagaimana kalian ketahui- terdapat padanya penyimpangan yang sangat besar dari ilmu yang di pegang oleh As-Salaf Ash-Shalih (para pendahulu kita yang shalih).

Oleh karena itu dalam sebuah hadits yang kalian ketahui permulaannya:

" ﺇﺫﺍ ﺗﺒﺎﻳﻌﺘﻢ ﺑﺎﻟﻌﻴﻨﺔ ﻭ ﺃﺧﺬﺗﻢ ﺃﺫﻧﺎﺏ ﺍﻟﺒﻘﺮ .."
Apabila kalian saling berjual beli dengan 'Iinah* dan kalian mengikuti ekor sapi.."

Sampai:

" ﺳﻠﻂ ﺍﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻜﻢ ﺫﻻ ﻻ ﻳﻨﺰﻋﻪ ﻋﻨﻜﻢ ﺣﺘﻰ ﺗﺮﺟﻌﻮﺍ ﺇﻟﻰ ﺩﻳﻨﻜﻢ .."
"Pasti Allah akan menguasakan kepada kalian kehinaan yang tidak akan bisa dihilangkan kehinaan itu dari kalian sehingga kalian kembali kepada agama kalian.."

Agama pada hari ini memiliki banyak sekali pemahaman..Bukan hanya dalam perkara furu' (cabang) saja.. bahkan dalam perkara yang pokok (Ushul).

Bukan hanya dalam masalah hukum saja ... bahkan dalam masalah keyakinan ...

Maka kalian ketahui kebanyakan kaum muslimin pada hari ini, Sebagian dari mereka Asy'ariyyah ... Sebagian dari mereka Maturidiyyah.. 

Apakah dengan sebab mereka islam akan menang?!

Jika demikian mesti dilakukan tashfiyah (pemurnian) dan tarbiyah (pendidikan).

Maka "Allah akan menguasakan kepada kalian kehinaan yang tidak akan bisa dihilangkan kehinaan itu dari kalian sehingga kalian kembali kepada agama kalian.." : yaitu kembali kepada pemahaman yang benar...

Jika demikian, maka kita wajib memulai dengan memahamkan manusia kepada islam ini dengan pemahaman yang benar"...Dan mendidik mereka dengan pemahaman yang benar.

《يومئذ يفرح المؤمنون بنصر الله》
"Pada hari ini orang yang beriman bergembira dengan pertolongan Allah.."

Adapun jalan selain itu (selain tashfiyah dan tarbiyah) maka selama-lamanya tidak mungkin kaum muslimin bisa kembali kepada kejayaan mereka.
ــــــــــــــــــــــــــــــــ
Silsilah Al-Huda Wa An-Nur 799
Nuruddin Muh. Fattah Abu Faynan Garut

repost via whatsapp

Tidak ada komentar: