Abdul Khalik Udhaimah: pentingnya mempelajari ilmu sharaf

Abdul Khalik Udhaimah (salah seorang pakar ilmu nahwu dan sharaf kontemporer) berkata tentang pentingnya ilmu sharaf ini :

فائدةُ علم الصرف : عليه المُعَّولُ في ضبط الصيغ وبهِ يُدفعُ اللحنُ في نطق الكلمات ، وبمراعاة قواعده تخلو مفردات الكلم من مخالفة القياس التي تَخلُّ ببلاغة الكلام
"Salah satu faidah dan manfaat mempelajari ilmu sharaf adalah bahwasanya ilmu sharaf inilah sebagai ukuran dan barometer dalam pembentukan suatu bentuk kata, dengan ilmu sharaf kita bisa menghindarkan kesalahan saat mengucap suatu kata, dengan mempelajari dan menguasai kaidah sharaf ini maka mufradat yang dikuasai oleh pembelajar bahasa arab akan terhindar dari kias yang telah ditetapkan dalam ilmu sharaf, di mana jika kias ini tidak sesuai akan membuat suatu kalimat menjadi rusak."

Sebagian ULama mengatakan:

الصَّرْفُ أُمُّ الْعُلُوْمِ وَالنَّحْوُ أَبُوْهَا 
“Shorof itu ibuya ilmu dan nahwu bapaknya”.

pentingnya mempelajari ilmu sharaf

==
Ilmu sharaf mengajarkan kita cara membentuk berbagai jenis kata dengan makna yang berbeda dari satu kata bahasa arab, hal ini bukan hanya memberi kemudahan bagi pembelajar bahasa arab saat menemukan kata sulit dengan memahami maknanya dengan mencari akar katanya tanpa harus membuka kamus, namun juga hal ini bisa membuat kosakata yang dikuasai pembelajar lebih cepat berkembang, sebagai contoh, saat pembelajar mengetahui makna kata “ كتب “ yang artinya menulis,

dengan sendirinya ia akan mengetahui “anak” kata dari “ كتب “ ini atau kata turunannya seperti :

kata “ كاتب “
( dibaca : kaatib) yang artinya penulis,

“مكتوب “
( dibaca maktubun) yang artinya buku yang ditulis,

“ اكتب” 
(dibaca : uktub) yang artinya tulislah,

“ مكتب” 
(dibaca : maktabun) yang artinya tempat menulis yaitu meja dan seterusnya.

Jadi dari satu kata saja akan terlahir puluhan bahkan bisa jadi ratusan kata dengan makna yang berbeda, dan ini bisa dengan mudah dikuasai hanya dengan memahami kaidah ilmu sharaf, seru kan!!!??

buku al kaafii fii ilmish sharfi

semoga bermanfaaat

Tidak ada komentar: