Buka Puasa Pake Bir, Pihak OPPO Harus Minta Maaf Kepada Umat Islam


Jama’ah Ansharu Syari’ah Malang mendatangi kantor OPPO Indonesia di komplek Apartemen Soekarno Hatta, Jl. Soekarno Hatta No. 2 Malang, Kamis (16/5/2019) siang . Kedatangan Ansharusyariah untuk meminta penjelasan pihak OPPO terkait beredarnya video acara buka bersama yang digelar oleh OPPO dengan hidangan minuman bir.

Ketua Ansharusyariah Malang Fuad Ibrahim meminta agar kejadian tersebut tidak terulang dikemudian hari.

“Kepada pihak OPPO Indonesia kedepannya agar tidak mengadakan event-event yang bernuansa keislaman akan tetapi pelaksanaannya jauh dari nilai-nilai keislaman,” katanya.

Sayangnya kedatangan Ansharusyariah hanya bertemu kepala administrasi kantor OPPO sehingga tidak bisa memberi penjelasan. Kemudian Ansharusyariah membawa persoalan ini ke kepolisian Polresta Malang.

Ansharusyariah meminta kepolisian agar bertindak tegas atas acara buka bersama tersebut, dan meminta pihak OPPO meminta maaf kepada umat Islam.

“Kami minta agar pihak kepolisian bertindak tegas dalam mensikapi acara bukber yang diselenggarakan oleh OPPO Indonesia tersebut, dan meminta agar kepolisian menekan pihak OPPO untuk membuat press release permintaan maaf kepada umat Islam,” tegas Fuad.

Kepolisian berjanji akan menindaklanjuti persoalan ini dalam waktu dua hari dan akan pertemukan General Manager OPPO dengan Ansharusyariah.

Sebagaimana diketahui, sehari sebelumnya beredar viral di media sosial video dan foto-foto acara buka bersama oleh OPPO dengan hidangan dan minum bir bersama.

sumber jurnalislam.com

Tidak ada komentar: