Belajar dari Ustadz Sepuh (senior) yang terus belajar

Belajar dari Ustadz Sepuh (senior) yang terus belajar

Dari salah seorang murid senior Imam Asy-Syafi'i,yaitu Rabi’ bin Sulaiman al-Muradi, bahwa Al-Imam asy-Syafi’i rahimahullah berkata:

طلب العلم افضل من الصلاة النافلة
“Menuntut ilmu lebih utama daripada shalat sunnah.” (Shahih Jami’ al-Bayan, 31/48)

Imam Ahmad pernah ditanya saat usianya sudah sepuh, lengan tangannya berumuran tinta, sampai kapan engkau bersama tinta wahai imam ? beliau berkata:

مع المحبرة الى المقبرة
" Bersama tinta hingga keliang lahat ".

*Antum tahu akhi, sekelas Ustadz Abdul Hakim حفظه الله saja masih sibuk belajar, dulu setahu saya beliau selalu ada di maktabah Lipia untuk membaca kitab dan menulis. Sebagaimana juga disampaikan oleh bebeapa murid beliau dan saya pernah melihat langsung pada tahun 2010 saat main ke kampus biru.

* Ustadz Dzulqarnain M.Sunusi حفظه الله,mungkin antum bisa lihat bagaimana kokohnya ilmu dan hafalan beliau. Walau demikian dari beberapa tulisan yang saya baca,beliau masih sibuk belajar, menghafal dan terkadang safar untuk belajar kepada gurunya,yaitu Syaikh Dr. Shalih Fauzan حفظه الله.

*Sekelas Ustadz Yazid bin Abdul Qadir jawaz حفظه الله,yang sudah berdakwah puluhan tahun dan memiliki karya yang banyak, masih duduk menimba ilmu di majelis Syaikh DR. Ibrahim Ar-ruhaili حفظه الله.

Sejatinya kita ini orang yang bodoh, maka tudinglah bahwa diri kita "bodoh" bukan kepada orang lain. Agar kita lebih semangat lagi dalam menuntut ilmu dan duduk di hadapan ulama.

Kita berlindung kepada Allah dari sifat sombong.

#Nasehat untuk diri.

Baarakallah Fiikum..
.
*Keterangan gambar:
( Ustadz Abdul Hakim bin Amir Abdat dan ustadz Yazid Abdul Qodir Jawas hafizhahumullah duduk bersama diantara para thulabul 'ilmi lainnya di majelisnya Asy Syaikh Prof.Dr. Ibrahim Ar Ruhaily_dari Fb.Kualisi umat islam )
_________

Pagi hari pena: Abu Naayif

Tidak ada komentar: