MAKKAH -- Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Daerah Kerja (Daker) Makkah di Khalidiyah, Makkah, siap memberikan pelayanan kesehatan bagi jamaah haji Indonesia selama mereka berada di Makkah.
KKHI dilengkapi sarana dan prasarana yang sesuai standar internasional. Ada ruang rawat inap, ruang rontgen, dan ruang laboratorium. Bahkan, ada ruang khusus bagi jamaah yang mengalami masalah mental.
KKHI Daker Makkah sudah siap seratus persen dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi jamaah haji Indonesia. Tim sudah tiba sejak sembilan Agustus untuk melakukan persiapan termasuk menyediakan obat-obatan.
Dari sumber daya manusia, di KKHI, ada sebanyak 99 petugas termasuk di dalamnya 55 tenaga kesehatan. Sementara, di wilayah Daker Makkah yang meliputi 9 sektor, ada 241 tenaga kesehatan yang diantaranya adalah 18 dokter spesialis, 29 dokter umum, satu dokter gigi, 13 apoteker, 72 perawat, dua tenaga gizi, dan satu petugas rontgen.
source: republika.co.id
Tidak ada komentar: