Belajarlah Untuk Selalu Menghargai Orang Lain

Belajarlah Untuk Selalu Menghargai Orang Lain

Kedudukanmu di mata orang lain sebagaimana kedudukan orang lain di matamu. Jika engkau menghargainya maka iapun akan menghargaimu.

Jika engkau sombong, angkuh dan merendahkannya maka diapun akan merendahkanmu.

Sudah merupakan tabiat manusia, bahwa mereka tidak menyukai orang yang angkuh. Bahkan seorang yang angkuh sekali pun tidak suka jika orang lain bersikap angkuh.

Sebaliknya, manusia secara naluriah menyukai orang yang rendah hati. Bahkan seorang yang angkuh sekali pun menyukai orang yang rendah hati.

Betapa banyak orang sombong merasa bahwa dirinya mulia, padahal dia rendah di mata orang lain.

Orang yang berada di atas gunung melihat orang lain kecil di hadapannya, padahal orang lain pun melihatnya kecil dari kejauhan.

Ustadz DR. Firanda Andirja, M.A

Tidak ada komentar: