Nikmat iman hanya Allah arrahman berikan kepada yang dia cintai


Di Muqoddimah Dauroh tadi Siang, Syeikh Lafi Asy Syatarat حفظه الله تعالى menangis tatkala menjelaskan bahwa Allah memberikan dunia kepada orang yg Allah cintai dan kepada orang yg tidak Allah cintai, Seperti : Allah berikan dunia kepada Nabi صلى الله عليه وسلم 

Dan Allah berikan pula dunia kepada Abu Jahl, Akan tetapi dunia yg diberikan kepada nabi hanya sedikit.

Hingga kita lihat saat ini orang² kafir Allah berikan dunia yang begitu banyak dan berlimpah, sedangkan kepada kita kaum muslimin hanya sedikit.

Tatkala Syeikh membawakan kisah dari Hadis riwayat Muslim, Bahwa Rasulullah melihat Abu Bakar dan Umar sedang keluar malam², lalu Rasulullah tanya kepada mereka: kenapa kalian keluar malam²?

Mereka menjawab: kami lapar ya Rasulullah.

قَالَا الْجُوعُ يَا رَسُولَ اللَّهِ 
Abu Bakar dan Umar Merasakan kelaparan ternyata nabi juga merasa kelaparan, 

قَالَ وَأَنَا وَالَّذِي نَفْسِي بِيَدِهِ لَأَخْرَجَنِي الَّذِي أَخْرَجَكُمَا
Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Demi Allah yang jiwaku dalam Tangan-Nya, aku juga keluar karena lapar seperti kalian.

Seorang Nabi, merupakan pemimpin Umat ini, merasakan kelaparan.

Maka perhatikan kepada orang kafir sekarang, mereka dipenuhi dengan dunia.

Dalam hal ini Ibnu Mas'ud mengatakan: 

الله لا يجعل إيمان او الدين الا من يحب.
Allah tidak memberikan Iman atau Islam kecuali kepada orang yang dia cintai.

Sedangkan untuk Dunia, Allah berikan kepada orang yg Allah cintai dan yang tidak ia cintai.

Catatan Ringkas Dauroh dengan Syeikh Asy-Syatarat حفظه الله

Di Masjid Raudhatul Jannah Pekanbaru.
Pekanbaru, 18 Dzul Hijjah 1443 / 18 Juli 2022

✍️ Abu Sofuriya Subowo Dikdayana

Tidak ada komentar: