Biografi singkat syaikh abdurrahim penulis kitab durus luqhah

Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun
Telah meninggal dunia, Kamis, 19 Oktober 2023 di Madinah, Arab Saudi
Syaikh Dr. V. Abdurrahim
Pengarang "Durusul-Lughah" yang terkenal, yang dipakai hampir di seluruh belahan dunia_

اللهم اغفر له ورحمه وعافه واعف عنه وأكرم نزله وارفع درجته
Semoga Allah merahmati beliau, mengampuni segala kesalahan beliau, menerima seluruh amal ibadah beliau, meninggikan derajat beliau di Surga-Nya.
-----------------------

Biografi Singkat beliau:
- Lahir di India, pada tahun 1933 M. / 1352 H. 
- Nama beliau Abdur Rahim, sedangkan Vaniyambadi adalah nama keluarga beliau.
- Menguasai 14 bahasa, di antaranya Bahasa Arab, Inggris, Prancis, Turki, Ibrani, Urdu, Persia, Jerman, Yunani, dll.
- Lahir dan tinggal di India
- Meraih S2 B. Arab di Universitas Muslim Aligarh, India
- Meraih S3 B. Arab di Universitas Al-Azhar, Mesir
- Datang ke Madinah atas undangan Syaikh Bin Baz, Mufti Arab Saudi untuk menjadi Dosen di Universitas Islam Madinah pada tahun 1389 H. / 1969 M.
- Diangkat menjadi Direktur Pusat Penerjemahan untuk kompleks percetakan Al-Quran Raja Fahd tahun 1414 H.
- Berkhidmat di Madinah selama 56 tahun sebagai Dosen di UIM dan Percetakan Raja Fahd.
- Mengarang lebih dari 25 buku, yang paling fenomenal adalah Durusul-Lughah, diktat UIM, yang dipakai hampir di seluruh belahan dunia oleh para pembelajar bahasa Arab. Menjadi buku paling berpengaruh untuk pembelajaran Bahasa Arab di masanya.
- Memiliki beberapa penelitian Manuskrip yang berharga.
Dirangkum dari tulisan Syaikh Dr. Ibrahim Abdullah Al-Hazimi
oleh Ahmad Ubaidillah, dari KUBA (kursuskuba.com)
sebagai tanda terimakasih kepada beliau, karena kami pernah menggunakan Durusul-Lughah jilid 1-4 sebagai diktat pembelajaran di Lembaga KUBA (Kursus Unggulan Bahasa Arab) secara online, semoga menjadi ilmu yang bermanfaat dan pahala mengalir bagi beliau.

Tidak ada komentar: