Inilah Amal jariah yang tak pernah rusak dan terputus

SEDEKAH JARIYAH HAKIKI.

قالَ العلاّمةُ الشيخ محمد بن صالح العُثيمين - رحمه الله تبارك وتعالى : أن الصدقةَ قد تتلف أو تنتهي وكذلك الولد قد يموت، أما صدقة العلم لا تتلف ولا تنقطع.
Syaikh Muhammad bin Shalih Al 'Utsaimin rahimahullah berkata: Sedekah/infaq (materi) terkadang bisa rusak atau habis. Demikian halnya dengan anak, ia juga akan mati. Akan tetapi sedekah ilmu (mengajar) maka dia tidak akan pernah rusak dan terputus. 

قالَﷺ :(( إِذَا مَاتَ الإنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلا مِنْ ثَلاثٍ: صَدَقةٍ جَاريَةٍ، أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ، أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ )) 
Rasulullah shallaAllah alaihi wa sallama bersabda: "Apabila manusia meninggal maka amalnya terputus kecuali dari tiga perkara; sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak Shalih yang mendoakannya." (HR. Muslim)

الإمام ‎أحمد مثلاً منذ كم ميت؟ وشيخ الإسلام ‎ابن تيمية كم له ميت؟ ومازال الناس ينتفعون بعلمهما ..
Lihatlah...
Imam Ahmad bin Hanbal rahimahullah, sudah berapa lama meninggal? 
(Wafat 241 H / 855 Masehi = 1204 tahun yang lalu)

Syaikh Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah, sudah berapa tahun meninggal? 
(Wafat tahun 728 H / 1328 Masehi = 717 tahun yang lalu)

Namun manusia (kaum muslimin sampai hari ini) masih mengambil manfaat ilmu dari mereka berdua.

فاحرص أخي المسلم على العلم فإنه لا يعدله شيء . ( شرح رياض الصالحين : ( ٤ / ٥٦٨)
Maka bersemangatlah dan berjuanglah wahai saudaraku muslim untuk terus belajar ilmu agama karena ilmu agama tidak ada bandingannya. (Syarah Riyadhush Shalihin, 4/568)

#Yuk para guru, terus semangat belajar dan mengajar.

Alih bahasa: Salah satu guru Sekolah Tahfidz dan Pengembangan Bakat Al Hikmah Putri, Sekupang - Batam.

Tidak ada komentar: